TENGGARONG, Kastaramedia – Aroma Nasi Bekepor yang khas memenuhi udara di Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta) saat Festival Cerau Nasi Bekepor Seribu Kenceng digelar, Rabu (26/6). Lebih dari sekadar festival kuliner, acara yang digagas Badan Eksekutif Mahasiswa Fisip Unikarta ini menjadi panggung kolaborasi apik antara mahasiswa dan pemerintah daerah dalam melestarikan dan mempromosikan kekayaan kuliner Kutai Kartanegara.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kukar, Akhmad Taufik Hidayat, mengapresiasi kreativitas dan inisiatif mahasiswa dalam mengangkat Nasi Bekepor, hidangan yang dimasak dengan cara tradisional menggunakan kenceng (wadah masak dari tanah liat) dan kayu bakar atau arang. “Ini adalah bukti bahwa generasi muda memiliki kepedulian tinggi terhadap warisan budaya kuliner daerah,” ujarnya.
Ia juga melihat potensi besar Nasi Bekepor untuk menjadi daya tarik wisata kuliner. “Dengan kemasan yang menarik dan promosi yang tepat, Nasi Bekepor bisa menjadi ikon kuliner Kukar yang mendunia,” tambah Akhmad Taufik.
Pemkab Kukar siap mendukung upaya mahasiswa dalam mengembangkan potensi wisata kuliner ini. “Kami akan bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk akademisi dan pelaku usaha, untuk menjadikan Kukar sebagai destinasi wisata kuliner yang menarik dan berkelanjutan,” pungkasnya.
Festival Nasi Bekepor Unikarta diharapkan dapat menjadi pemantik semangat masyarakat untuk lebih menghargai dan melestarikan kekayaan kuliner daerah. Dengan demikian, kuliner tidak hanya menjadi bagian dari tradisi, tetapi juga penggerak ekonomi kreatif yang berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat. (Adv/Diskominfo Kukar)